WASHINGTON - Pada sebuah studi yang meneliti
karakter, kecerdasan dan kegunaan seekor hewan, memperlihatkan bahwa
anjing merupakan hewan peliharaan yang lebih unggul ketimbang kucing,
terutama dalam hal kegunaannya bagi manusia. Para ahli
membandingkan 11 ciri-ciri hewan yang dilihat... berdasarkan berbagai
kategori, mulai dari ukuran otak hingga dampak mereka terhadap
lingkungan. Dalam penelitian tersebut, anjing lebih unggul dalam enam
kategori, sementara kucing hebat dalam lima kategori. Demikian
keterangan yang dikutip dari News.com, Kamis (10/12/2009). Pertama-tama
peneliti mendaftar bidang-bidang apa saja yang menjadi kelebihan
kucing. Daftar ini termasuk otak yang lebih besar dari proporsi ukuran
tubuh mereka. Kucing memiliki lebih banyak sel pada otaknya.
Tercatat ada lebih dari 1,4 juta sel pada otak kucing yang lebih banyak
digunakan untuk melakukan berbagai fungsi kompleks seperti daya ingat
dan perhatian. Poin lain yang mencerminkan keunggulan kucing,
hewan ini disukai lebih banyak orang. Di negara yang masuk kategori 10
besar negara dengan pemelihara kucing terbanyak, ada 204 juta orang
yang memelihara kucing. Sebaliknya, hanya ada 173 juta anjing yang
dipelihara di 10 negara dengan jumlah pemelihara anjing terbanyak.Kucing
pun dikenal sebagai hewan peliharaan yang lebih ramah lingkungan.
Kucing memiliki nafsu makan lebih kecil sehingga tidak banyak
mengkonsumsi makanan, hal ini menghasilkan gas karbon yang lebih
sedikit pula. Untuk anjing berukuran kecil seperti chihuahua, mereka
menghasilkan gas karbon tahunan yang setara dengan karbon yang
dihasilkan oleh rata-rata kucing berukuran besar. Namun dari
penelitian tersebut, beberapa kategori yang berhubungan dengan
interaksi hewan dan manusia, menempatkan anjing lebih baik ketimbang
kucing. Anjing memiliki sejarah lebih panjang dalam
interaksinya dengan manusia, mereka juga telah menjadi hewan peliharaan
sejak 135.000 tahun lalu. Sementara kucing relatif disebut sebagai
pendatang baru di rumah-rumah para pemelihara hewan. Anjing pun
memiliki kemampuan yang sangat baik dalam berhubungan dengan 'majikan'
mereka. Selain itu, anjing menampilkan kekuatan superior dalam
hal kemampuan memahami kata. Salah satu studi terpisah menyebutkan,
seekor anjing gembala bernama Rico mampu memahami lebih dari 200 kata
yang diajarkan majikannya. Anjing bisa mengikuti gerakan isyarat
manusia, seperti menjulurkan tangan atau mengangukkan kepala untuk
menemukan makanan. Hal lain yang sangat menonjolkan kelebihan
anjing adalah manfaatnya bagi lingkungan sekitar. Kemampuan anjing
dalam menuntut tunanetra berjalan menjadi poin kelebihan anjing yang
tidak dimiliki kucing. Anjing, dikenal sebagai hewan cerdas yang mudah
diajari. Anjing bisa bertingkah sebagai pemburu, membantu kepolisian
melacak keberadaan korban, mendeteksi datangnya gempa, membantu
kesembuhan pasien dan lain sebagainya. (rah)
sumber:// google.com
karakter, kecerdasan dan kegunaan seekor hewan, memperlihatkan bahwa
anjing merupakan hewan peliharaan yang lebih unggul ketimbang kucing,
terutama dalam hal kegunaannya bagi manusia. Para ahli
membandingkan 11 ciri-ciri hewan yang dilihat... berdasarkan berbagai
kategori, mulai dari ukuran otak hingga dampak mereka terhadap
lingkungan. Dalam penelitian tersebut, anjing lebih unggul dalam enam
kategori, sementara kucing hebat dalam lima kategori. Demikian
keterangan yang dikutip dari News.com, Kamis (10/12/2009). Pertama-tama
peneliti mendaftar bidang-bidang apa saja yang menjadi kelebihan
kucing. Daftar ini termasuk otak yang lebih besar dari proporsi ukuran
tubuh mereka. Kucing memiliki lebih banyak sel pada otaknya.
Tercatat ada lebih dari 1,4 juta sel pada otak kucing yang lebih banyak
digunakan untuk melakukan berbagai fungsi kompleks seperti daya ingat
dan perhatian. Poin lain yang mencerminkan keunggulan kucing,
hewan ini disukai lebih banyak orang. Di negara yang masuk kategori 10
besar negara dengan pemelihara kucing terbanyak, ada 204 juta orang
yang memelihara kucing. Sebaliknya, hanya ada 173 juta anjing yang
dipelihara di 10 negara dengan jumlah pemelihara anjing terbanyak.Kucing
pun dikenal sebagai hewan peliharaan yang lebih ramah lingkungan.
Kucing memiliki nafsu makan lebih kecil sehingga tidak banyak
mengkonsumsi makanan, hal ini menghasilkan gas karbon yang lebih
sedikit pula. Untuk anjing berukuran kecil seperti chihuahua, mereka
menghasilkan gas karbon tahunan yang setara dengan karbon yang
dihasilkan oleh rata-rata kucing berukuran besar. Namun dari
penelitian tersebut, beberapa kategori yang berhubungan dengan
interaksi hewan dan manusia, menempatkan anjing lebih baik ketimbang
kucing. Anjing memiliki sejarah lebih panjang dalam
interaksinya dengan manusia, mereka juga telah menjadi hewan peliharaan
sejak 135.000 tahun lalu. Sementara kucing relatif disebut sebagai
pendatang baru di rumah-rumah para pemelihara hewan. Anjing pun
memiliki kemampuan yang sangat baik dalam berhubungan dengan 'majikan'
mereka. Selain itu, anjing menampilkan kekuatan superior dalam
hal kemampuan memahami kata. Salah satu studi terpisah menyebutkan,
seekor anjing gembala bernama Rico mampu memahami lebih dari 200 kata
yang diajarkan majikannya. Anjing bisa mengikuti gerakan isyarat
manusia, seperti menjulurkan tangan atau mengangukkan kepala untuk
menemukan makanan. Hal lain yang sangat menonjolkan kelebihan
anjing adalah manfaatnya bagi lingkungan sekitar. Kemampuan anjing
dalam menuntut tunanetra berjalan menjadi poin kelebihan anjing yang
tidak dimiliki kucing. Anjing, dikenal sebagai hewan cerdas yang mudah
diajari. Anjing bisa bertingkah sebagai pemburu, membantu kepolisian
melacak keberadaan korban, mendeteksi datangnya gempa, membantu
kesembuhan pasien dan lain sebagainya. (rah)
sumber:// google.com